Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
STUDI LITERATUR HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU DAN DUKUNGAN SUAMI DENGAN STATUS KEBERHASILAN ASI EKSKLUSIF
Prodi | : SARJANA TERAPAN KEBIDANAN |
Pengarang | : LISSHAHNASH ALQORIATI ZULFANA |
Dosen Pembimbing | : Erni Dwi Widyana, S. ST, M.Kes, |
Klasifikasi/Subjek | : , KEBIDANAN |
Penerbitan | : , Malang: 2020. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : --- |
Jumlah | : 1 |
Abstraksi
ABSTRAK Zulfana, Lisshahnash A. 2020. Studi Literatur Hubungan Pengetahuan Ibu dan Dukungan Suami terhadap Status Keberhasilan ASI eksklusif. Skripsi, Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan Malang, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang, Pembimbing Utama : Afnani Thoyibah, A.Per.Pen., M.Pd., Pembimbing Pendamping : Reni Wahyu Triningsih, SST., M.Kes. ASI adalah makanan terbaik untuk bayi. Bayi yang tidak memperoleh ASI eksklusif akan mudah terserang diare dan ISPA. Menurut WHO 19% penyebab kematian bayi dan balita disebabkan oleh ISPA. Banyak faktor yang berhubungan dengan praktek menyusui eksklusif, diataranya adalah kurangnya pengetahuan dan kesadaran ibu. Dukungan keluarga terutama suami dapat menentukan keberhasilan atau kegagalan menyusui (Adiningsih, 2004). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan ibu dan dukungan suami terhadap status keberhasilan ASI eksklusif. Desain penelitian yang digunakan adalah studi literatur. Data yang digunakan adalah data sekunder yang berasal dari 4 database yaitu PubMed, Perpusnas, DOAJ, dan Garuda yang dipublikasikan dari tahun 2015 – 2020 dengan kata kunci “pengetahuan ibu”, “dukungan suami”, “ASI eksklusif”, “exclusive breastfeeding factor”. Penelitian ini didasari oleh 2 jurnal internasional dan 8 jurnal nasional yang sesuai dengan kriteria inklusi. Terdapat 6 jurnal yang menunjukkan bahwa ada hubungan pengetahuan ibu dengan keberhasilan ASI eksklusif dan terdapat 3 jurnal menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara pengetahuan ibu dengan status keberhasilan ASI eksklusif. Terdapat 3 jurnal yang menunjukkan bahwa ada hubungan antara dukungan suami dengan status keberhasilan ASI eksklusif dan terdapat 2 jurnal yang menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara dukungan suami dengan status keberhasilan ASI eksklusif. Kesimpulan dari studi literatur ini yaitu ada hubungan antara pengetahuan ibu dan dukungan suami terhadap status keberhasilan ASI eksklusif. Kata kunci : Pengetahuan ibu, dukungan suami, status keberhasilan ASI eksklusif.